6 Hal Yang Harus Diperhatikan Dalam Memilih Bisnis Waralaba

Dalam memulai bisnis Waralaba, tentu ada banyak hal yang harus dipertimbangkan. Terutama dalam hal pemilihan waralaba mana yang akan Anda ambil untuk menjadi bisnis. Salah memilih waralaba, resikonya sudah pasti gagal dan bangkrut.
Berikut ini adalah beberapa panduan dalam memilih bisnis waralaba :



1. Jangan percaya pada keuntungan yang cepat dan nilainya fantastis
“Dengan bisnis ini, Anda bisa balik modal dalam waktu 5 bulan.”
Penawaran diatas terlihat sangat menggiurkan. Namun, jangan mudah tergoda. Salah satu kunci sukses dalam menemukan bisnis waralaba yang sehat adalah tidak mudah tergoda dengan keuntungan yang cepat dan besar. Bisnis adalah proses. Tidak ada yang instan. Jika orang yang menawari Anda waralaba lebih menonjolkan janji dan prospek ke depan, bisa dipastikan ia hanya menggoda saja. 
Pemilik waralaba yang bagus adalah ia yang menunjukkan bukti-bukti konkret tentang bisnisnya, bukan hanya janji saja. Misalnya, Anda disuguhkan berbagai outlet yang sudah buka di wilayah-wilayah lain. 
2. Cermati kebutuhan pasar dan pesaingnya
Apakah laku kalau di Indonesia menjual jaket khusus untuk musim salju yang super dingin itu? Tentu akan sulit sekali atau jarang yang membeli, karena di Indonesia adalah daerah tropis. Market adalah hal paling vital dalam sebuah bisnis. Untuk apa memiliki produk bagus tapi tidak laku di pasaran. Untuk apa membuat sebuah bisnis besar tetapi market tidak membutuhkan. 
Selain itu, amati juga pesaing yang berpotensi menjadi lawan utama untuk bidang bisnis Anda. Ketika jenis waralaba yang akan Anda ambil mempunyai diferensiasi yang cukup kuat dengan pesaing, berarti hal itu tidak terlalu bermasalah. 
3. Jangan terlalu cepat melakukan improvisasi
Jangan terlalu cepat melakukan improvisasi, ini penting agar Anda tidak menyesal kemudian. Melakukan segala hal dengan detail dan terperinci, adalah penting untuk memastikan bahwa Anda tidak salah dalam memilih bisnis waralaba. Jika perlu, Anda bisa menyewa profesional untuk meng audit waralaba yang akan Anda ambil.
4. Kembangkan usaha waralaba sesuai dengan sistem yang ditetapkan
Mengembangkan usaha sesuai dengan sistem yang diterapkan adalah hal mutlak yang harus dilakukan. Pemilik waralaba sudah berpengalaman dan meracik aturan sedemikian rupa, untuk menjadikan bisnisnya diterima masyarakat. Jadi, untuk apa Anda mencoba-coba dengan cara sendiri? Membuang waktu dan kemungkinan gagalnya sangat besar.
5. Belajar pengalaman dari pembeli lisensi sebelumnya
Tidak ada salahnya jika Anda belajar dari pewaralaba yang lain, yang sudah membuka usaha seperti Anda lebih dulu. Dengan belajar darinya, Anda bisa mengetahui hal-hal apa saja yang akan dihadapi, dan apa yang perlu dipersiapkan. 
Cara menghubungi pewaralaba lain, Anda bisa menanyakan kepada manajemen tentang pewaralaba yang sudah sukses, kemudian menghubunginya.
6. Kenali sistem yang dibangun pewaralaba
Membeli waralaba adalah membeli merk dan sistem. Jika merk yang akan Anda beli sudah terkenal dan berpotensi berkembang, selanjutnya yang wajib Anda ketahui adalah sistemnya. Kenali sistem yang ada di waralaba tersebut. Apakah realistis, mudah diterapkan diberbagai tempat, atau hanya bisa dilakukan di satu kota saja. 
Demikian ulasan dari bisnishack.com tentang hal-hal yang harus diperhatikan dalam memilih bisnis waralaba.