7 Langkah Menyetrika Pakaian dengan Benar

Bicara mengenai dunia bisnis, langkah untuk menjalankan suatu usaha sangatlah penting. Langkah biasanya mendominasi dalam suatu usaha yang tengah dijalankan. Sering kali langkah dalam menjalankan bisnis digunakan sebagai penentu atau tolok ukur berjalan atau tidaknya suatu usaha. Langkah atau metode dari berbagai usaha berbeda-beda sesuai usaha yang tengah dijalankan. Metode atau langkah dalam suatu usaha menjadi hal yang penting untuk diperhatikan.
Metode antara usaha yang satu dengan yang lain tentulah berbeda. Terkadang juga dapat ditentukan sesuai inisiatif sendiri ataupun didapat dari orang lain. Metode ini sangat penting untuk berlangsungnya suatu usaha, penghematan waktu serta tentunya sebagai bahan untuk menarik para pelanggan. Dalam tiap usaha sering dijumpai beberapa langkah sesuai dengan keinginan para pemilik usaha. Dalam berbisnis laundry tentunya ada berbagai langkah-langkah yang perlu diperhatikan seperti langkah dalam menyetrika pakaian yang baik. Menyetrika pakaian jangan hanya asal-asalan menyetrika namun perlu diperhatikan cara menyetrika yang baik supaya hasil yang didapat akan maksimal.
Ada berbagai macam langkah yang harus dilakukan saat menyetrika pakaian dalam bisnis laundry. Langkah-langkah ini biasanya memudahkan Anda untuk mengefektifkan waktu supaya pekerjaan cepat selesai. Selain itu juga sebagai bahan untuk menarik perhatian para konsumen. Semakin bagus langkah yang dilakukan maka hasil akan semakin baik dan konsumen akan semakin meningkat sehingga keuntungan menjadi banyak. Beberapa macam langkah yang harus dilakukan saat mencuci pakaian dalam berbisnis laundry adalah:
1. Gunakan pelembut pakaian
Menyetrika pakaian dengan menggunakan pelembut pakaian akan semakin mudah halus dibandingkan dengan pakaian tanpa pelembut. Dengan ini maka akan menbantu terselesainya pekerjaan dengan cepat sehingga waktu akan lebih efisien.
Selain itu, menggunakan pelembut juga mempunyai poin pisitif tersendiri bagi para pelanggan karena selain wangi, pakaian juga tertata dengan rapi. Tidak jarang bila para pelanggan sering mencari jasa laundry yang kemasannya bagus dan rapi karena tentunya hasil setrika juga rapi dan bagus.
2. Setrika pakaian yang tipis dan ringan terlebih dahulu
Menyetrika pakaian yang tipis atau ringan lebih mudah dibandingkan menyetrika pakaian yang tebal-tebal atau berbahan permak maupuan jeans. Dengan mengutamakan pakaian ringan dahulu dan menyetrika maka pekerjaan akan semakin cepat selesai sehingga tidak akan memakan waktu yang lama dalam menyetrika pakaian.
3. Pakaian tebal disetrika terakhir
Pakaian tebal biasanya membutuhkan skill tersendiri serta tenaga untuk menyetrika supaya terlihat bagus dan rapi. Jika pakaian tebal disetrika di waktu awal atau pertengahan tentunya akan semakin banyak memakan waktu dan juga tenaga sehingga hasil pekerjaan kurang maksimal.
Selain itu, pakaian yang berbahan dasar kain yang tebal akan menbutuhkan tingkat kalor atau panas yang tinggi untuk menghasilkan pekerjaan yang rapi, jika disetrika tidak dibagian terakhir maka akan repot mengatur panas setrika tiap saat yang akhirnya berujung kelalaian bisa jadi pakaian yang tipis digunakan kalor yang tinggi.
4. Gunakan panas setrika yang standar
Selain menghemat biaya listrik, menggunakan panas setrika yang standar akan jauh lebih aman daripada harus menggunakan panas dalam skala tinggi. Walau cepat rapi namun banyak hal yang kemungkinan akan terjadi kesalahan missal menyetrika kaos yang tipis dengan panas yang tinggi yang jelas akan merusakkan pakaian. Dengan ini maka akan dicacat oleh pelanggan.
Menggunakan panas setrika yang berlebihan juga kurang baik. Lebih baik panas berukuran standar karena panas akan stabil. Metode setrika jika panas ditingkatkan maka lama kelamaan akan menjadi semakin panas dan begitu pula sebaliknya. Sehingga usahakan saat menyetrika pakaian yang rengan menggunakan panas yang standar.
5. Setrika sesuai lipatan pakaian
Ini adalah metode yang perlu diperhatikan saat akan menyetrika pakaian. Suatu teknik menyetrika akan menghasilkan lekukan tersendiri jika tidak sesuai dengan lekukan pakaian yang sebenarnya. Ini akan menjadi kesan yang tidak rapi dalam hasil pekerjaan Anda. Memperhatikan lekukan pakaian sebelum menyetrika adalah hal yang perlu dilakukan supaya hasil setrikaan lebih rapi dan bagus.
6. Lipat pakaian dengan rapi
Metode selanjutnya adalah melipat pakaian dengan rapi. Setelah menyetrika semua bagian pakaian demi pakaian, maka usahakan untuk melipat pakaian dengan lekukan yang tepat dan terkesan rapi sehingga saat dikmeas akan terlihar rapi pula dan tentunya tidak memakan banyak tempat untuk mengemas hasil pakerjaan.
Langkah yang baik saat mekipat pakaian untuk kategori baju adalah dengan melipat sisi kanan dan kiri disertai lipatan lengan yang pas, setelah itu melipat pakaian menjadi tiga bagian dengan bagian baju yang atas diletakkan dibagian atas pula dan bagian baju untuk perut diletakkan bagian bawah sehingga hasil setrikaan akan terlihat lebih rapi layaknya kemasan model baju baru.
Langkah untuk celana maka lipatlah sisi kanan dan kiri. Hindari melipat celana dengan simetris Karena ini akan terkesan jelek dan tidak rapi. Setelah melipat sisi kanan dan kiri uasakan untuk menyetrika kembali supaya terbentuk lipatan. Setelah itu, lipat celana menjadi dua bagian untuk yang pendek serta tiga atau empat bagian untuk yang panjang.
7. Setrika ulang lipatan atas dan bawah
Setelah semuanya selesai maka sebelum mengemas hasil cucian sebaiknya menyetrika ulang lipatan atas dan bawah supaya terlihat lebih rapi, ringkas dan tidak mudah pudar lipatan setrikanya. Menyetrika ulang hasil cucian akan semakin mudah untuk membantu mengemas pakaian-pakaian yang akan digolongkan ke pakaian yang ringan ataupun yang tebal. Selain itu, juga akan menghemat tempat untuk mengemas sehingga tidak terlalu repot harus memakai banyak tempat atau wadah yang biasa digunakan. Di samping itu, juga akan memudahkan para pelanggan yang mengambil cucian supaya tidak repot dalam membawanya ke rumah.
Hal di atas merupakan langkah atau metode yang perlu diperhatikan dalam menyetrika pakaian untuk menghasilkan pekerjaan yang maksimal dan tidak dipandang sebelah mata. Metode ini juga dapat dilakukan untuk para ibu rumah tangga yang menyetrika pakaian keluarga sendiri supaya pakaian tetap terjaga keawetannya dan tetap rapi. Demikian sekilas uraian tentang langkah menyetrika yang baik, semoga bermanfaat dan membantu Anda. Terimakasih.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *