8 Jenis Pemasaran Usaha Fitness

Fasilitas kesehatan yang tersedia untuk kebugaran tubuh memang jarang ditemui. Itulah yang membuat usaha fitness semakin berkembang dan bermunculan dimana-mana. Seiring bertumbuhnya minat masyarakat untuk mengikuti fitness, pesaing baru pun banyak yang bermunculan. Entah itu pesaing yang hanya mencoba-coba dan mengikuti tren saja, atau pesaing yang betul-betul serius terjun ke dunia usaha fitness.

Banyaknya pesaing membuat para pemilik usaha fitness berpikir lebih bagaimana cara memasarkan usaha fitness mereka. Tidak sedikit pengusaha yang berani mengeluarkan banyak uang untuk mempromosikan usaha fitnessnya. Ada juga yang mengeluarkan promosi gila-gilaan agar bisa memperoleh pelanggan. Padahal, ada juga cara promosi yang lebih terjangkau dan juga lebih efektif untuk usaha fitness. Berikut inilah jenis pemasaran yang bisa Anda jalankan untuk usaha fitness anda.

Membership

Jika pelanggan menjadi member, biasanya mereka akan mendapatkan harga khusus. Contohnya, jika per bulan biaya fitness mencapai 300 ribu rupiah, maka dengan menjadi member langsung selaman enam bulan, maka pelanggan bisa mendapat potongan menjadi 250 ribu saja per bulannya. Biasanya pelanggan harus membayar total biaya selama enam bulan di depan. Selain untuk promosi, hal ini juga bisa digunakan untuk mengikat pelanggan agar tidak pergi ke tempat lain.

Jadi, didalam membership, pemilik maupun pelanggan sama-sama untung. Pemilik bisa mendapatkan pelanggan tetap serta menerima uang di depan. Sedangkan keuntunggan pelanggan adalah mendapat harga yang lebih murah serta bebas memakai tempat fitness kapanpun dia mau selama enam bulan tersebut. Membership adalah metode paling umum yang digunakan oleh pemilik usaha fitness.

Promo

Promo biasanya juga berbentuk diskon, namun berbeda dengan membership. Promo hanya diadakan disaat-saat tertentu. Misalnya, selama bulan Juli, jika mendaftar jadi member maka akan mendapatkan diskon lagi sebesar sepuluh persen. Jadi promo tidak setiap saat ada. Umumnya, ketika mendekati bulan tertentu seperti lebaran, natal, atau perayaan besar lainnya promo bisa ditawarkan.

Ada juga bentuk promo yang lain. Misalnya saja, dengan mengikuti membership dari tempat fitness, pelanggan bisa mendapatkan promo harga tertentu untuk pembelian barang fitness di toko olahraga. Hal ini bisa terjadi jika usaha fitness bekerja sama dengan toko olahraga tertentu. Ada juga promo gratis paket yoga, dan masih banyak yang lainnya yang dapat diterapkan. Pelanggan yang suka berolahraga tentu akan tertarik dengan promo-promo yang ada ini.

Kontes

Anda bisa membuat sebuah acara seperti member yang turun berat badan paling banyak akan mendapatkan hadiah gratis fitness selama dua bulan, atau bentuk kontes lainnya. Dengan membuat kontes seperti ini, nama Anda akan semakin banyak dikenal orang. Pelanggan akan banyak bercerita tentang kontes yang Anda adakan. Mereka juga menjadi rajin untuk fitness dan mereka juga bisa mengajak teman yang mereka kenal untuk ikut serta dalam kontes tersebut.

Mungkin saja dengan mengadakan kontes, akan semakin banyak mendapatkan pelanggan yang awalnya hanya ingin coba-coba mengikuti kontes yang Anda buat. Sisi positif lain dari kontes ini yaitu secara langsung juga memotivasi pelanggan untuk serius dalam memperindah bentuk badan mereka. Acara ini dapat mempererat hubungan Anda dengan para pelanggan. Mereka bisa merasakan kesenangan dan sesuatu yang berbeda dari tempat fitness Anda dibandingkan dengan lainnya.

Bergabung di komunitas mahasiswa

Di setiap universitas biasanya terdapat Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM), yaitu sebuah kumpulan mahasiswa yang memiliki minat di bidang yang sama. Beberapa universitas memiliki UKM Fitness. Kegiatan rutin dari UKM fitness tentu saja berlatih di sebuah tempat fitness. Biasanya, para mahasiswa ini akan fitness ditempat yang sama menurut rekomendasi dari ketua UKM mereka.

Sebagai pemilik usaha fitness, bisa mencari koneksi anggota UKM Fitness. Tawarkan paket untuk mahasiswa yang lebih murah untuk mereka. Di sisi lain juga bisa mendapat banyak pelanggan baru karena setiap tahun pasti ada mahasiswa yang bergabung dengan UKM ini. Para mahasiswa biasanya akan bercerita atau memperkenalkan tempat fitness Anda ke teman-teman mereka lainnya. Bahkan setelah lulus, jika tempat fitness Anda memang berkualitas, mereka tentu akan setia ke tempat fitness Anda.



Ikuti klub kesehatan

Selain mahasiswa di kampus, juga bisa bergabung di klub kesehatan di lingkungan Anda. Jika dilingkungan Anda tidak ada perkumpulan atau klub kesehatan, bisa bergabung di klub lainnya. Cobalah cari kenalan dari pelanggan yang dimiliki atau tanya pada relasi Anda. Di satu kota pasti terdapat setidaknya satu klub kesehatan. Di klub kesehatan ini, bisa mempromosikan tempat fitness kepada para anggota.

Klub kesehatan juga terdapat di dunia maya. Banyak sekali website yang memberikan informasi tentang kesehatan. Tidak ada salahnya bergabung di klub dunia maya, karena pangsa pasar Anda akan semakin besar dan luas. Meskipun tidak mungkin mendapatkan member dari luar kota, paling tidak nama Anda sudah dikenal terlebih dahulu. Siapa tahu, beberapa tahun kedepan bisa mengembangkan sayap ke kota tersebut, usaha langsung dikenal oleh orang.

Pakai bintang fitness

Diantara tipe pemasaran lainnya, mungkin cara inilah yang paling banyak mengeluarkan biaya. Anda bisa memakai seorang pakar atau ahli kesehatan, atau sebuah bintang yang badannya cukup oke. Tugas dari bintang ini adalah untuk menggambarkan jenis usaha fitness Anda. Tentunya, anda harus mempunyai biaya promosi yang cukup besar untuk hal ini.

Jika memiliki relasi bintang yang cocok, berarti anda sangat beruntung. Anda bisa meminta diskon pada relasi Anda. Pengaruh bintang di Indonesia cukup besar untuk mempengaruhi pelanggan. Pelanggan beranggapan bahwa jika mereka melakukan hal yang sama dengan orang terkenal atau idola mereka, mereka adalah orang yang keren dan tidak ketinggalan zaman. Meskipun agak mahal, cara ini juga salah satu cara paling efektif yang bisa dilakukan.

Tempel usaha di mobil

Untuk melakukan promosi ini tidak perlu bantuan orang lain. Anda cukup membuat suatu kalimat yang jelas atau meletakkan simbol usaha fitness Anda, alamat, nomor telepon, website, atau alamat e-mail jika ada. Setelah itu, tempelkan di belakang mobil. Ketika berpergian dengan mobil, otomatis Anda juga sambil promosi usaha fitness yang dimiliki. Perlu diingat, Anda tidak bisa sekedar menempelkan usaha, terdapat ijin serta biaya tertentu dari pemerintah untuk melakukan hal tersebut.

Media sosial

Hampir setiap orang sudah memiliki smartphone. Sehingga, media sosial sekarang sudah dikenal oleh masyarakat. Promosi melalui media sosial gratis serta berita dapat menyebar dengan cepat ke semua orang di berbagai tempat di Indonesia. Anda bisa membuat akun khusus untuk mempromosikan usaha fitness Anda. Banyak berinteraksi dengan pelanggan atau orang didalam media sosial akan membuat usaha fitness makin dikenal.